Wali Kota Bitung Melepas Pawai Takbir Idul Adha

BITUNG, LensaUtara.id – Wali Kota Bitung Maurits Mantiri bersama Wakil Wali Kota Bitung Hengky Honandar, serta Pj. Sekretaris Daerah Rudy Theno, juga jajaran Pemerintah Kota Bitung melepas Pawai Takbir Idul Adha 1443 Hijriah, di depan Kantor Walikota, Sabtu (09/07/2022).

Wali Kota mengatakan, kegiatan ini menjadi momentum yang mulia. “Karena kita bisa berkumpul di tempat ini tanpa ada paksaan, melainkan datang dari keinginan kita untuk bisa bersama-sama dan menciptakan kerukunan yang lebih erat,” tuturnya.

Untuk itu, Pemerintah Kota Bitung mengucapkan terimakasih banyak. “Marilah kita pancarkan cinta kasih dan jauhkanlah rasa kebencian serta perasangka buruk,” ujarnya lagi.

Kegiatan pawai takbir yang dilaksanakan ini di hadiri oleh Ketua TP PKK Kota Bitung, Unsur forkopimda, Tokoh Agama serta Tokoh Masyarakat.(jef)

Penulis

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *