Ini Dia Spot Instagramable Baru di Langowan: Monumen Johann G. Schwarz

Langowan, LensaUtara.id – Monumen Johann Gottlieb Schwarz yang baru diresmikan beberapa bulan lalu menjadi salah satu icon wisata religi sekaligus spot instagramable baru di Kabupaten Minahasa dan tentu saja Provinsi Sulawesi Utara.

Daya tariknya semakin mempesona jika dilihat pada malam hari, dimana sorot lampu dari sisi kiri dan kanan membuatnya terlihat lebih kontras.

Warga yang melintas di ruas jalan depan Gereja GMIM Schwarz Langowan ini tak jarang langsung mengabadikannya dengan kamera smartphone.Patung yang terbuat dari tembaga karya seniman patung Jogjakarta Dunadi ini diketahui merupakan sumbangan pribadi dari Prabowo Subianto yang memiliki ikatan emosional dengan warga Langowan.

Hal itu dikarenakan ibunda Prabowo Subianto sendiri merupakan warga asli Langowan tepatnya Desa Tounelet Kecamatan Langowan Barat saat ini yang bernama Dora Sigar.

“Jadi ini tidak terkait dengan jabatan beliau sebagai ketua partai maupun Menteri Pertahanan dan Keamanan RI,” tandas Mewengkang.

Johann Gottlieb Schwarz yang memilih ladang pelayanan di Langowan ini diuttus bersama Johann Frederic Riedel ke tanah Minahasa serta mengawali pelayanannya di wilayah Tondano.(LU-01)

Penulis

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *