TOMOHON, LensaUtara.id – Akademi Sulut United akan membuka Sekolah Sepak Bola di Tomohon. Wacana ini terungkap saat tim Sulut United bertatap muka dengan Wali Kota Tomohon Caroll Senduk di ruang kerjanya, Senin (25/07).
Dalam kesempatan itu Senduk menyambut baik dan sambil bercerita santai tapi serius, tim Sulut United dipimpin Dirga Lasut dan Coach Jendry Pitoy menyampaikan maksud dan tujuannya. Antara lain akan membuka Sekolah atau Akademi Sepak Bola di Tomohon.
Senduk mengajak orang tua yang anaknya punya minat dan bakat di sepak bola untuk diikutsertakan di Akademi ini. “Siapa tahu akan ada Jendry Pitoy, Dirga Lasut, Gary Mandagi, Marcell Mandagi, Michael Orah dan kawan kawan yang akan muncul berkiprah di kancah Nasional bahkan Internasional lewat akademi ini,” tuturnya
Tapi menurut Senduk, Dirga dan tim harus berbagi tempat dengan Akademi sepak bola yang ada di Lansot dan Kinaskas, yang pasti bersaing sehat. “Sukses for Sulut United dan for torang samua. Sulut United Football Academy Dirga Lasut Jendry Pitoy,” tutup senduk. (LU-0200)