Tim Pembina Pos Pelayanan Terpadu (Posyandu) Kota Tomohon Tahun 2025-2030 dilantik Wali Kota Caroll Joram Azarias Senduk. (Ist)
TOMOHON, LensaUtara.id–Tim Pembina Pos Pelayanan Terpadu (Posyandu) Kota Tomohon Tahun 2025-2030 dilantik Wali Kota Caroll Joram Azarias Senduk SH, Senin (17/11/25).
Wakil Wali Kota Sendy Gladys Adolfina Rumajar SE MIKom dan Kadis Kesehatan dr John Lumopa MKes, ikut mendampingi Wali Kota.
Tim Pembina Posyandu Kota Tomohon 2025-3030 ini dipimpin oleh drg Jeand’arc Senduk-Karundeng.
Ketua Tim Pembina Posyandu Kota Tomohon ini didampingi Ketua Dharma Wanita Prisilia Thirsa Roring-Rawung, Asisten 1 Sekda, Kepala BPKPD, Kepala Bapelitbangda, Kepala Dinas Perkim, Kepala Dinas Dikbud, Kepala Dinas PUPR, Kepala Dinas Sosial, Kepala Dinas PPKBD.
Ada juga unsur TP-PKK, Kecamatan dan Kelurahan.
Wali Kota Caroll Senduk berpesan, Tim Pembina akan mengoptimalkan jalannya Posyandu untuk memberikan pelayanan terpadu mencakup enam bidang standar pelayanan minimal.
Di antaranya, bidang kesehatan, pendidikan, sosial, pekerjaan umum, perumahan rakyat, ketentraman ketertiban dan perlindungan masyarakat.
“Kita jadikan Posyandu sebagai pusat layanan terpadu untuk memenuhi berbagai kebutuhan masyarakat di semua tingkatan,” tandasnya. (Redaksi LU)