Siswa saat menyantap makanan pada pelaksanaan uji coba makan bergizi gratis belum lama ini.(Foto: ist.)
Manado, LensaUtara.id – Untuk mengawal program Makan Bergizi Gratis (MBG) Pemerintah Kota Tomohon mengalokasikan anggaran sebesar Rp3 miliar.
“Kami sudah mengalokasikan anggaran sebesar Rp3 miliar,” kata Kepala Badan Keuangan Kota Tomohon Herry Mogi di Tomohon, Selasa.
Dia menjelaskan, pengalokasian dana sharing dalam APBD tahun 2025 untuk mengawal program Makan Bergizi Gratis tersebut adalah arahan dari Kementerian Dalam Negeri.
“Anggaran untuk program tersebut ditata dalam belanja tidak terduga,” katanya.
Meski begitu, Herry Mogi belum bisa memastikan alokasi anggaran untuk membiayai program tersebut apakah untuk strata pendidikan PAUD, SD, SMP, ataupun SMA.
Alasannya menurut Herry, Pemkot Tomohon masih menunggu juknis dari Badan Gizi Nasional (BGN) yang ditugaskan untuk melaksanakan program Makan Bergizi Gratis tersebut.
Akan tetapi, katanya, yang paling penting adalah Pemkot Tomohon sudah mengalokasikan anggaran untuk program tersebut.
“Artinya, kapanpun juknis tersebut turun, Pemkot Tomohon sudah menyiapkan anggarannya. Kita tinggal menunggu juknis untuk melaksanakan program itu,” katanya. (Redaksi LU)