Pemkot Tomohon Raih Penghargaan Program K3 Tahun 2023

Tomohon, LensaUtara.id – Kota Tomohon menerima piagam penghargaan atas prestasi dalam membina program Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) Tahun 2023 dengan baik.

Penghargaan diserahkan langsung Wakil Gubernur Sulawesi Utara kepada Walikota Tomohon Caroll J A Senduk SH pada kegiatan Apel Bulan Keselamatan dan Kesehatan kerja (K3) Nasional Tahun 2024 di Provinsi Sulawesi Utara yang dilaksanakan di Lapangan PT. Pertamina Geothermal Energy Lahendong Tomohon. Rabu, (7/2/2024).

Wakil Gubernur Sulawesi Utara Drs. Steven Kandouw saat membacakan Sambutan Menteri Ketenagakerjaan Republik Indonesia mengungkapkan Puji syukur kehadirat Tuhan Yang Maha Esa, atas berkat, rahmat dan ridho-Nya, mulai tanggal 12 Januari 2024 sampai tanggal 12 Februari 2024, kita dapat memperingati Bulan K3 Nasional yang diselenggarakan serentak di seluruh tanah air dengan mengusung tema “Budayakan K3, Sehat dan Selamat dalam Bekerja, Terjaga Keberlangsungan Usaha”.

“Puji dan syukur kehadirat Tuhan, juga patut kita panjatkan atas kesehatan dan kesempatan yang telah diberikan kepada kita semua, sehingga hari ini, Rabu, tanggal 7 Februari 2024, kita dapat melaksanakan Apel Bulan K3 di Halaman PT. Pertamina Geothermal Energi Lahendong, Tomohon. Pembangunan ekosistem ketenagakerjaan yang unggul, tidak hanya mengusung penyusunan regulasi yang baik di bidang ketenagakerjaan, namun yang tidak kalah penting adalah meningkatkan pemahaman dan kesadaran kepada seluruh pihak dalam menerapkan norma ketenagakerjaan. Salah satu kunci penting dari pembangunan ekosistem ketenagakerjaan yang unggul adalah dengan membangun budaya Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) yang baik.” lanjutnya.

Wagub Steven Kandouw menyerahkan Piagam Penghargaan K3 Kepada Walikota Tomohon.(Foto: ist.)

Dengan adanya budaya K3 yang unggul, maka angka kecelakaan kerja dan penyakit akibat keria akan dapat ditekan, yang pada akhirnya mampu meningkatkan produktivitas kerja.

Keberhasilan program K3 akan menekan kerugian, meningkatkan kualitas hidup dan indeks pembangunan manusia, sangat membantu menunjang pembangunan nasional, peningkatan daya saing nasional untuk mencapai pembangunan daya saing nasional di era global.

Di tingkat internasional, Indonesia telah membuat komitmen yang sangat kuat untuk mewujudkan pekerjaan layak dan memainkan peranan penting guna memastikan bahwa persoalan ketenagakerjaan dan tenaga kerja dimasukan dalam Sustainable Development Goals (SDGs).

Menutup sambutannya Wagub Kandouw mengajak semua pemangku kepentingan melakukan koordinasi, sinergi dan kolaborasi dalam upaya peningkatan kemandirian berbudaya K3 dengan terus menggelorakan КЗ di setiap kesempatan.

“Diharapkan seluruh lapisan masyarakat, baik masyarakat mum maupun industri, para cendekiawan, akademisi, organisasi profesi, asosiasi dan pihak terkait lainnya dapat termotivasi untuk berperan aktif dalam peningkatan pemasyarakatan K3, agar tercipta pelaksanaan K3 secara mandiri dan dapat mendukung arah kebijakan K3 nasional, sehingga tujuan K3 dalam menciptakan tempat kerja yang aman, nyaman, sehat menuju kecelakaan nihil guna peningkatan produktivitas nasional, dapat segera terwuiud secara nyata.”pungkasnya.

Selanjutnya dilaksanakan Penanaman bibit 1000 oleh Wagub di dampingi kepala daerah se-Sulut.

Turut dihadiri oleh Kepala Badan Intelijen Negara Daerah (Kabinda) Provinsi Sulawesi Utara (Sulut) Brigjen TNI Raymond Marojahan, GM PT. Pertamina Geothermal Energy Novy Purwono, Bupati/Walikota se-Sulawesi Utara, para pejabat Tinggi pratama lingkup Pemerintah Provinsi Sulut, para pimpinan perguruan tinggi, Forkopimda Kota Tomohon, para pimpinan Asosiasi pengusaha tingkat Provinsi Kabupaten/Kota, Para pemimpin serikat pekerja/buruh tingkat provinsi Kabupaten/Kota, para Pemimpin perusahaan dan pekerja.

Penulis

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *