Manado Banjir Lagi, Warga: Tidak Ada Peringatan Cuaca Buruk

Manado, LensaUtara.id – Jumat, 27 Januari 2023, Sulawesi Utara khususnya Manado dan sekitarnya dilanda hujan lebat hingga mengakibatkan banjir dibeberapa titik.

Hujan yang tak kunjung berhenti dari Jumat Dini Hari, membuat sejumlah Kecamatan di Manado ‘tenggelam’.

Salah satunya di Kampung Ternate, Kecamatan Singkil. Jalan yang menghubungkan antara Paal Dua dan Kombos sekejap tenggelam. Bertepatan dengan aliran sungai dari Tondano, dengan cepat menenggelamkan rumah warga disitu.

Debit air di Sungai daerah Kampung Ternate hampir melewati Jembatan.(Foto: nad)

Toni Karim, warga Lingkungan 4 mengakui bahwa banjir hari ini adalah banjir kedua terbesar setelah yang pernah terjadi pada 2014 silam.

Toni Karim, warga Kampung Ternate.(Foto: nad)

Ketinggian air sampai pada pukul 12.00 WITA sudah mencapai dada orang dewasa. Serta menghanyutkan 1 rumah warga.

“Kita pe sepupu di Lingkungan 4 depe rumah so anyor kong kasiang dia mamanangis noh sekarang,” ungkap Karim.

Kampung Ternate memang sudah menjadi tempat banjir namun biasanya semalam atau sehari sebelum cuaca buruk, warga disini sudah diperingatkan. Tapi tidak dengan hari ini. Sejak kemarin tidak ada peringatan dari Pemerintah.

“Biasanya sebelum bencana dikasi tau peringatan cuaca ekstrim dari atasan, tapi ini nda ada noh karna kebetulan leh istri Kepala Lingkungan,” jelasnya.

Sampai saat ini, warga Kampung Ternate berharap bantuan cepat baik dari SAR, Keamanan dan Pemerintah terkait.

Penulis

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *