Bobby Daud: DPRD Manado Siap Suport Program Kapolda

David Rumangkang
David Rumangkang
2 menit Membaca
Boby Daud saat memberikan apresiasi terkait kinerja Polda Sulut dan akan memberi suport dalam menjaga kemitraan demi mewujudkan Manado Aman dan Nyaman.(Foto: david)

MANADO, LensaUtata.id – Pimpinan Komisi I DPRD Kota Manado, Bobby Daud dalam tatap mukanya dengan Kapolda Sulut Setyo Budiyanto, pada Jumat (06/01) tersebut, mengungkapkan tentang kemitraannya dengan Polresta Manado.

Dalam kesempatan itu Boby Daud mengatakan, mewakili pribadi dan masyarakat, memberi apresiasi penghargaan yang setinggi- tingginya dengan program Kapolda Sulawesi Utara “Jumat Bacarita “.

Menurutnya, ini adalah momentum yang ditunggu masyakarat. Dalam beberapa konsep gagasan DPRD Kota Manado, yakni ingin menjadikan Kota Manado menjadi Kota yang aman dan nyaman. Dari wilayah teritorial, Boby Daud mengatakan bahwasannya, ada kemitraan yang baik dengan Polresta Manado, sehingga mejadikan beberapa kesepakatan yang baik antara DPRD Kota Manado dan Polresta Manado.

Dalam rangka menertibkan regulasi peraturan daerah, menurutnya Polresta Manado begitu Proaktif. Sebagai bagian dari fraksi Partai Amanat Nasional (PAN), ia turut memberikan dukungan kepada Polresta Manado, salah satunya Politik Anggaran. Untuk dana hibah yang dalam pembahasannya, Boby Daud mengungkapkan peran dan pengalamannya dalam pembahasan tersebut.

“Alhamdulillah sudah terealisasi walaupun angkanya itu tidak terlalu besar,” ungkap Boby Daud.

Untuk ke depan, Boby Daud mengharapkan adanya Audinesi dengan Kapolda, terkait informasi dan akan membantu dari Program Keamanan dan Kenyamanan Provinsi Sulut. Sejauh ini, Peraturan Daerah (Perda) Pengawasan Minuman Keras dan juga penanganan Narkoba, telah dibahas beberapa waktu yang lalu.

Dari hasil pantauan Komisi I DPRD Kota Manado, Miras dan Narkoba menjadi biang kerok terjadinya kriminalitas Kota Manado.

Mengingat Sulut adalah wilayah Teritorial yang luas, Boby Daud mengharapkan agar Polda Sulut memberikan penambahan Kuota personil Kepolisian dan menjaga kestabilan wilayah Suawesi Utara.

Jagalah Kemitraan Demi Mewujudkan Keamanan dan Kenyamanan Sulawesi Utara.

Bagikan Artikel ini
Tinggalkan ulasan

Liputan Khusus

Berita, Update, Preview Pertandingan

selama Piala Dunia 2022 Qatar hanya di LensaUtara.id

adbanner