Bank SulutGo mendapat penghargaan ebagai bank dengan kategori “The Best Regional Bank in Service Excellence” dalam ajang 22nd Indonesian Best Bank Service Excellence 2025.(Foto:ist.)
Jakarta, LensaUtara.id – Majalah Infobank bekerja sama dengan Marketing Research Indonesia (MRI), menganugerahkan penghargaan kepada Bank SulutGo Sebagai bank dengan kategori “The Best Regional Bank in Service Excellence” dalam ajang 22nd Indonesian Best Bank Service Excellence 2025.
Penghargaan prestisius ini diterima langsung oleh Direktur Utama Bank SulutGo Revino M. Pepah, Selasa 24 Juni 2025.
Acara penganugerahan berlangsung meriah di Shangri-La Hotel Jakarta, dihadiri oleh tokoh-tokoh penting di industri perbankan nasional. Penghargaan diserahkan oleh dua sosok terkemuka: Prof. Dr. Muliaman Hadad, Wakil Ketua Dewan Pengawas DANANTARA, dan Mukhamad Misbakhun, Ketua Komisi XI DPR RI Bidang Keuangan Perbankan. (ZeE)
Penghargaan ini menjadi bukti nyata komitmen Bank SulutGo dalam memberikan pelayanan terbaik kepada nasabah. “Penghargaan ini adalah hasil kerja keras dan dedikasi seluruh jajaran Bank SulutGo dalam memberikan layanan prima kepada para nasabah kami. Kami akan terus berinovasi dan meningkatkan kualitas pelayanan demi kepuasan nasabah,” ujar Bapak Revino M. Pepah dalam sambutannya.
Keberhasilan Bank SulutGo meraih penghargaan ini didasari oleh penilaian komprehensif yang dilakukan oleh Infobank dan MRI, mencakup berbagai aspek pelayanan seperti kecepatan, keramahan, dan solusi yang diberikan kepada nasabah. Prestasi ini diharapkan dapat semakin memotivasi Bank SulutGo untuk terus menjadi bank kebanggaan masyarakat Sulawesi Utara dan Gorontalo. (Redaksi LU)